Begini Popularitas Pabrik Baja Ringan Di Indonesia

Cold formed steel atau pabrik baja ringan merupakan bahan konstruksi pada bangunan yang terkenal akan durabilitas, mudah dipasang, dan ekonomis. 

Dalam dunia konstruksi, pemilihan material tak boleh sembarangan sehingga inilah jadi alasan kuat mengapa baja ringan didapuk sebagai salah satu material terbaik. Untuk informasi menarik lainnya, mari simak berikut ini!

Popularitas Baja Ringan di Indonesia

Tahukah anda bahwa baja ringan merupakan salah satu material bangunan yang cukup diandalkan dalam dunia arsitektur tanah air? Baja canai dingin ini bisa dikatakan mudah dijumpai ketika anda sedang mencari material bangunan.

Mengantongi Standar Nasional Indonesia (SNI), tak heran jika material berbahan galvanis dan karbon dari pabrik baja ringan ini kerap dielu-elukan sebagai material yang baik untuk konstruksi sebuah bangunan.

Di Indonesia sendiri, baja ringan aneka tipe biasa diaplikasikan sebagai penahan, kuda-kuda, penyusun kanopi, bahkan atap rumah.

Tidak diketahui kapan produk satu ini mulai masuk ke tanah air, akan tetapi contoh penggunaan baja ringan sebagai atap rumah sudah ada sejak zaman dahulu.
Kenapa Baja Ringan Selalu Dipilih?

Tersedia dalam beberapa tipe baja, kenapa cold formed steel selalu dipilih untuk memenuhi kebutuhan konstruksi bangunan?

  • Ekonomis

Pertama, dari segi harga baja ringan adalah material bangunan yang terbilang ekonomis.

  • Kuat

Kokoh dan kuatnya baja ringan telah terbukti puluhan tahun mengingat material tersebut biasa dijadikan kuda-kuda pada atap sebuah bangunan.

  • Anti-karat

Bagi yang hidup di negara tropis, material anti-karat menjadi syarat mutlak untuk mendapatkan bangunan yang tahan lama.

Untuk mendapatkannya, baja ringan menawarkan sifat anti-karat, anti-rayap yang cocok untuk penggunaan jangka panjang.

  • Pemasangan mudah

Sifatnya lentur, baja ringan juga menawarkan proses pemasangan yang terbilang mudah tanpa perlu bahan perekat tambahan, sehingga lebih hemat waktu dan ongkos tenaga ahli.

  • Minim perawatan

Terakhir, selain anti-karat baja ringan juga minim perawatan. Anda hanya perlu membersihkan permukaannya dari kotoran dan debu saja.

Pabrik baja ringan menjadi produsen bahan bangunan yang populer di tanah air. Selain ekonomis, baja ringan juga tidak rentan mengalami kerusakan, sehingga tidak memerlukan perawatan ekstra seperti material lainnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *